Ini Jumlah Revitalisasi Sekolah Yang Diusulkan Oleh Disdikbud Kab Tebo Ke Kemendikbud Untuk Tahun 2026
TEBOJAMBI,DUASATU.NET- Dalam rangka program strategis pemerintah untuk meningkatkan kualitas pendidikan dengan merehabilitasi, membangun dan menyediakan sarana prasarana yang layak, dinas pendidikan dan kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Tebo, Provinsi Jambi tahun 2026 ini tengah menunggu realisasi program bantuan revitalisasi sekolah dari kementerian pendidikan (Kemdikbud).
Kepala dinas (Kadis) Dikbud Kab Tebo, Haryadi mengatakan, bahwa kita kemarin telah mengusulkan untuk revitalisasi pendidikan anak usia dini (PAUD), sekolah dasar (SD), sekolah menengah pertama (SMP) dan sudah kita sampaikan ke Kemendikbud.
Haryadi mengungkapkan, jumlah sekolah yang di usulkan sesuai di kategorikan di lapangan bahwa untuk PAUD negeri dan swasta sebanyak 18 sekolah, kemudian SD 56 dan SMP 15, rencana yang kita usulkan untuk revitalisasi tahun 2026.
" Kategori kerusakan sekolah yang di usulkan melalui program revitalisasi ada tiga macam, ringan sedang dan berat.
" Seandainya ada kerusakan sekolah kategori berat mungkin bangun baru atau di bongkar habis, tapi tergantung kategorinya,"kata Haryadi, Jum'at 9 Januari 2026.
Namun demikian, ujar Haryadi, yang jelas hari ini sudah kita sampaikan sesuai dengan data dan fakta dilapangan mudah-mudahan dalam waktu tidak lama lagi dapat berita dari pemerintah pusat namun kita sampai saat ini masih menunggu,"tutupnya. (ARDI)













