Duasatu.net- Sekolah Menengah Pertama (SMP) yang berstatus negeri maupun swasta di Kabupaten Batanghari Provinsi Jambi telah mengumumkan kelulusan siswanya.
Kepala dinas Pendidikan dan kebudayaan Batanghari Agung Wahidi melalui Kasi Kurikulum dan Penilaian, Irsil Syarif, Jumat (05/06/2020) menuturkan bahwa kelulusan siswa SMP berstatus negeri dan swasta di Kabupaten Batanghari sudah di umumkan.
"Irsil Syarif menjelaskan bahwa dari 3397 siswa, diantaranya ada yang tidak lulus sebanyak 31 orang dan siswa yang sudah terdata Daftar Nominasi Tetap (DNT) untuk tahun ajaran 2019/2020. Setidaknya 3366 siswa di nyatakan lulus sekolah.
Semua siswa 98,2 persen di nyatakan lulus, sedangkan sisanya yang tidak lulus di sebabkan putus sekolah,atau tak lagi mengikuti kegiatan belajar mengajar saat nama mereka sudah masuk dalam DNT "ucap Irsil.
"Irsil Syarif menjelaskan bahwa dari 3397 siswa, diantaranya ada yang tidak lulus sebanyak 31 orang dan siswa yang sudah terdata Daftar Nominasi Tetap (DNT) untuk tahun ajaran 2019/2020. Setidaknya 3366 siswa di nyatakan lulus sekolah.
Semua siswa 98,2 persen di nyatakan lulus, sedangkan sisanya yang tidak lulus di sebabkan putus sekolah,atau tak lagi mengikuti kegiatan belajar mengajar saat nama mereka sudah masuk dalam DNT "ucap Irsil.
Mengingat saat ini masih dalam masa pandemi covid-19 "ungkap Irsil Syarif, pengumuman kelulusan di lakukan melalui daring. Pasalnya kita tidak bisa mengumpulkan orang dalam jumlah bayak di khawatirkan ada penumpukan massa.
Kemudian mengenai data kelulusan, adalah rangkuman sementara dari 57 SMP yang berada di Kabupaten Batanghari. Sekolah mana saja siswa yang tidak lulus, rinciannya sedang dalam proses verifikasi, selanjutnya nanti akan di umumkan.
"Selain itu, penilaian menjadi tolak ukur kelulusan siswa, dinilai dari hasil pembelajaran mereka selama lima semester. Sedangman untuk penilaian kelulusan berdasarkan hasil pembelajaran mereka selama tiga tahun, sebab ujian nasional sudah di tiadakan demikian "ujar Irsil. (Mulyadi)