Duasatu.net- Salah satu pondok pesantren (Ponpes) tradisional Nurul Dulham yang beralamat di kampung Lombang Desa Cempaka Kecamatan Cisoka Kabupaten Tangerang Provinsi Banten di dirikan oleh KH.Dirja khusus untuk mempelajari kajian ilmu Nahwu dan Shorof hingga mencetak santri menjadi ahli Nahwu yang paham Qur'an dan Kitab-Kitab ulama Salaf.
"Ditemui dikediamannya Jum'at (14/8/2020) KH.Dirja mengatakan bahwa untuk saat ini yang belajar di Ponpesnya sebanyak 20 orang santri khusus laki-laki, maklum saja usia Ponpes Nurul Dulham ini didirikan 2018 yang lalu atau baru sekitar 2 tahunan "ucapnya.
"Dijelaskan KH Dirja kitab-kitab yang dipelajari atau dikaji oleh para santri diantaranya adalah mulai dari kitab dasar hingga paling mahir seperti Amil, Jurumiyah kemudian Alfiah, mantik dan masih banyak lagi.
Para santri yang ada di Ponpes Nurul Dulham saat ini berusia 30 tahun kebawah, selain santri dari sekitar, satu di antaranya ada yang berasal dari luar pulau Jawa yakni dari Batam Kepulauan Riau "ungkap Dirja.
KH Dirja Berharap santri yang belajar di Ponpesnya dapat menjadi ahli Nahwu yang paham Qur'an dan Kitab-Kitab ulama Salaf. (Edi)