Pasca Terkonfirmasi Positif Covid-19 Puskesmas Sungai Bengkal Dinonaktifkan - Media Online : www.duasatu.net

Senin, 24 Agustus 2020

Pasca Terkonfirmasi Positif Covid-19 Puskesmas Sungai Bengkal Dinonaktifkan

Jubir Covid-19 Kabupaten Tebo Provinsi Jambi, Himawan Susanto

Duasatu.net- Gugus tugas percepatan penanganan covid-19 Kabupaten Tebo Provinsi Jambi merilis, pasca tenaga kesehatan (Nakes) Puskesmas Sungai Bengkal Kecamatan Tebo Ilir yang terkonfirmasi positif korona, aktifitas Puskesmas Sungai Bengkal ditutup sementara.

Informasi ini disampaikan langsung oleh Juru bicara (Jubir) Gugus tugas covid-19, Himawan Susanto Senin (24/8/2020) kepada awak media.

"Himawan menerangkan, Puskesmas Sungai Bengkal pengopresiannya saat ini di nonaktifkan sementara untuk 7 hari pertama terhitung sejak (21/8/2020) atau pasca salah satu tenaga kesehatannya menjalani Swab terkonfirmasi positif Covid-19.

Untuk sementara Puskesmas Sungai Bengkal akan dialihkan ke Puskesmas Teluk Rendah Kecamatan Tebo Ilir "ujar Himawan singkat. (nur)

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda