Ketua DPRD Sarolangun Hadiri Peringatan Isra Mi’raj - Media Online : www.duasatu.net

Rabu, 17 Maret 2021

Ketua DPRD Sarolangun Hadiri Peringatan Isra Mi’raj

Ketua DPRD Sarolangun Beri Santunan Kepada Anak Yatim Piatu

DUASATU.NET- Pelaksanaan kegiatan Subuh keliling (Subling) dan Isra Mi'raj di laksanakan di Masjid Al Sulthon Kabupaten Sarolangun Provinsi Jambi, Selasa (16/3/2021). 

Tontawi ketika dikonfirmasi oleh media ini Menyampaikan Isra Mi’raj merupakan dua peristiwa yang berbeda. Namun, karena dua peristiwa ini terjadi pada waktu yang bersamaan maka disebutlah Isra Mi’raj "jelasnya.

Isra merupakan kisah perjalanan Nabi Muhammad SAW, dari Masjidil Haram di Mekkah ke Masjidil Aqsha di Yerussalem. Sedangkan Miraj merupakan kisah perjalanan Nabi dari bumi naik ke langit ke tujuh dan di lanjutkan ke Sidratul Muntaha (akhir penggapaian) untuk menerima perintah Allah SWT menjalankan shalat lima waktu dalam sehari semalam, "urai Tantawi.

" Penting bagi umat Muslim memperingati Isra Mi’raj di masjid sebagai ajang silaturahmi sesama muslim,” katanya lagi.

Kegiatan memperingati isra mi raj ini kita adakan sekali dalam satu tahun,nah kita laksanakan dimasjid Al Sultho, sekaligus kita Solat Subuh Berjamaah,sebutnya

Kegiatan Subling dan isra mi raj, hadir Bupati Sarolangun, Wakil bupati, para ulama, Kepala OPD dan masyarakat.

" Dalam kesempatan tersebut Tontawi Jauhari, juga memberikan Santunan kepada anak anak yatim piatu. (HAMZAH)

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda