Kasus DBD Tahun 2022 di Tebo Meningkat 30 Kasus, Ini Penjelasan Dinkes - Media Online : www.duasatu.net

Minggu, 22 Mei 2022

Kasus DBD Tahun 2022 di Tebo Meningkat 30 Kasus, Ini Penjelasan Dinkes

Foto Ilustrasi

TEBOJAMBI,DUASATU.NET- 
Kasus Demam Berdarah (DBD) di Kabupaten Tebo Provinsi Jambi tahun 2022 ini per tanggal 20 Mei mengalami peningkatan dari tahun sebelumnya.

Kepala dinas kesehatan (Kadinkes) Kabupaten Tebo, Riana Elizabeth melalui Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Ari Setiawan mengatakan tahun 2021 lalu ada 10 kasus sedangkan pertanggal 20 Mei 2022 ada 30 kasus.

Kasus DBD tersebut tersebar di tiga Kecamatan, Tebo Ilir, Tebo Tengah dan Rimbo Ilir, "sambung Ari, Jum'at (20/5/2022).

Ari menyebut, untuk pencegahan karena terkait dengan musim penghujan, kemudian panas lagi, ini menjadi berkembangnya jentik nyamuk.

Dan kita sudah memberikan himbauan ke Puskesmas untuk menggerakkan lagi pemberantasan sarang nyamuk, dan sudah dilakukan di beberapa Puskemas, " kata Ari.

" Namun demikian ungkap Ari, dari 30 kasus sampai sekarang sudah sembuh semua dan satu orang masih dirawat, tapi ini bukan DBD nya melainkan penyertaan atau penyakit lain. (ARD)

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda