Dandim 0510 Trs, Bonceng Mayor Purn Pakai Randis, Memasuki Masa Pensiun - Media Online : www.duasatu.net

Sabtu, 18 Juni 2022

Dandim 0510 Trs, Bonceng Mayor Purn Pakai Randis, Memasuki Masa Pensiun

Foto : Kodim 0510 Tigaraksa

TANGERANG,DUASATU.NET-Dandim
0510 Tigaraksa Letkol Inf Bangun I.E Siregar pimpin acara tradisi korps penerimaan warga baru dan pelepasan pindah satuan Kasdim, Bintara Otsus serta purna tugas Kodim di Makodim 0510/Trs Jln Atik Soewardi Pusat Pemerintahan Kab Tangerang, Jumat (17/06/2022).

Hadir Mayor Inf Hendrik Sudrajat Kasdim 0510/Trs yang baru, para Pasi dan Danramil jajaran Kodim 0510/Trs, PNS, Ketua Persit KCK XXlV dan pengurus.

Dalam sambutan, Dandim 0510/Trs mengatakan, alih tugas di tubuh TNI AD adalah hal biasa yang bertujuan untuk penyegaran organisasi, dan ini sudah ada di program dari komando pusat TNI AD.

Pindah satuan dilaksanakan dengan tujuan memberikan pengembangan karier personil, pembinaan organisasi dan tuntutan penugasan yang beragam sehingga bermuara pada pencapaian kinerja yang semakin baik dan profesional," ungkap Dandim.

Atas nama pribadi dan Dandim 0510 Tigaraksa , saya ucapkan selamat dan terimakasih kepada Mayor Arh I Wayan Kariana atas dedikasi dan pengabdian selama ini sebagai Kasdim 0510/Trs dan selamat datang Mayor Inf Hendrik Sudrajat Kasdim yang baru," ucap Dandim.

Pesan Dandim kepada perwira yang pindah satuan, apa yang di peroleh selama tugas di Kodim 0510/Trs dapat dijadikan sebagai bekal di kesatuan yang baru nantinya.

" Ditegaskan Dandim, tanamkan jiwa prajurit didalam hati, patuh terhadap aturan, santun dalam berperilaku, serta harapan dapat menjadi contoh teladan, disiplin dan menjadi panutan bagi masyarakat.

Selamat masuk masa purna tugas kepada Mayor Arm Hari Subagiono Kodim 0510/Trs, "ungkap Dandim.

"Sebagai rekan kerja, saudara kita, yang telah memasuki masa purna tugas, semoga dapat dinikmati dengan penuh rasa kebahagiaan dan suka cita," kata Dandim.

Dandim menyebut, ialah suatu penghargaan, melalui acara tradisi Korps, baik penerimaan warga baru, pelepasan pindah satuan, Bintara Otsus serta purna tugas Kodim 0510/ Trs, yang selalu d laksanakan.

Dikesempatan itu, Dandim sampaikan harapan kepada Bintara Otsus Papua untuk mempertebal kecintaan terhadap NKRI, rekan-rekan Ba Otsus sudah siap jadi agen persaudaraan di tanah Papua, sesuai tugas dan fungsinya sebagai babinsa,” kata Dandim.

Gunakan ilmu teritorial Ba otsus bagaimana menjadi guru saat mengajar anak-anak SD, membina anak-anak pramuka dan karang taruna, pelatihan penanggulangan bencana alam, pelatihan UMKM, belajar pemecahan masalah, dan berbicara efektif, dimana semua ilmu akan menjadi bekal saat membina masyarakat Papua.

" Mewakili seluruh keluarga besar Kodim 0510/Trs, saya mengucapkan selamat menjalankan tugas ditempat yang baru kepada perwira baru yang pindah tugas ke satuan masing-masing," pungkasnya.

Mayor Arm Hari Subagiono Kodim 0510/Trs yang masuki purna tugas di antar dan di arak naik motor dinas oleh Dandim dan di ikuti anggota Kodim 0510/Trs. (EDI)

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda