Pasutri di Rimbo Bujang Berhasil di Evakuasi Dari Sumur Sedalam 15 Meter Oleh Petugas Damkar Tebo - Media Online : www.duasatu.net

Sabtu, 13 Mei 2023

Pasutri di Rimbo Bujang Berhasil di Evakuasi Dari Sumur Sedalam 15 Meter Oleh Petugas Damkar Tebo

Petugas Damkar Tebo evakuasi korban dari sumur sedalam 15 meter/foto: Damkar dan penyelamatan Kab Tebo 

TEBOJAMBI,DUASATU.NET- Warga Jln Sultan Hasanudin Kecamatan Rimbo Bujang Kabupaten Tebo Provinsi Jambi di gegerkan peristiwa yang menimpa pasangan suami istri (Pasutri) di duga tercebur kedalam sumur sedalam 15 meter. Peristiwa tersebut terjadi sekira pukul 22.00 Wib, Jum'at (12/5/2023) malam.

Kepala dinas pemadam kebakaran (Damkar) dan penyelamatan Kabupaten Tebo Zainuddin Abbas melalui Kasi pemadaman, Bedi membenarkan, peristiwa dua orang warga Jln Sultan Hasanuddin Kecamatan Rimbo Bujang tercebur ke dalam sumur.

Korban Pasutri yang di duga tercebur tersebut bernama Hp (33) dan isterinya Aml (18) berhasil di evakuasi oleh petugas Damkar Pos Rimbo Bujang di bantu bersama warga sekitar, anggota Polsek dan Koramil dari sumur sedalam 15 meter dengan kondisi selamat," ungkap Bedi.

Proses evakuasi oleh petugas Damkar terhadap korban merupakan Pasutri itu berlangsung dramatis. 

Belum diketahui pasti penyebab korban Pasutri yang hingga sampai tercebur ke sumur sedalam 15 meter, namun masih dalam penyelidikan pihak berwenang," tegas Bedi. (ARD)

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda