Tahap Awal Persiapan CJH, Kemenag Kab Tangerang Datangkan 800 Koper - Media Online : www.duasatu.net

Rabu, 10 Mei 2023

Tahap Awal Persiapan CJH, Kemenag Kab Tangerang Datangkan 800 Koper

Kasi PHU Kemenag Kab Tangerang, Ahmad Junaedi/foto: Edi duasatu.net
 
TANGERANG,DUASATU.NET- Kementerian agama (Kemenag) Kabupaten Tangerang sudah mulai mempersiapkan untuk pemberangkatan Calon jamaah haji (CJH) tahun 2023.

Beberapa rangkaian yang sudah digelar seperti manasik haji tingkat Kecamatan yang dimulai Kamis (10-15/5/2023) se-Kabupaten Tangerang dan manasik haji tingkat Kabupaten.

Langkah persiapan untuk keberangkatan haji dari panitia haji umroh (PHU) Kabupaten Tangerang 2023 adalah penyelesaian administrasi dan persiapan kedatangan koper CJH", ujar Kasi PHU Kemenag Kabupaten Tangerang Akhmad Jubaedi, Rabu (10/5/2023).

" Sampai saat ini yang sudah siap di berangkatkan sekitar 1984 CJH dan yang sudah melakukan pelunasan sebanyak 1840 orang dan sisanya masih dalam proses", kata Akhmad Jubaedi.

Ahmad Junaedi menyebutkan, dari data sementara yang belum melakukan pelunasan sekitar 140 orang dan batas pelunasan terakhir yaitu tanggal 12 Mei pukul 16.00 Wib sesuai edaran. 

Selain itu sambung Ahmad Junaedi, untuk persiapan tahap awal malam ini Kemenag akan mendatangkan 800 koper untuk para CJH,"tutupnya. (EDI)

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda