TEBOJAMBI,DUASATU.NET- Warga Desa Mekarsari Baru Kecamatan Rimbo Ulu Kabupaten Tebo Prov Jambi bersyukur dan terima kasih kepada pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tebo sejak 2012 lalu baru kali ini mendapat perbaikan jalan di wilayahnya.
Rasino satu dari sekian jumlah warga yang ada di Desa Mekarsari Baru Kec Rimbo Ulu mengungkapkan, senang dan bersyukur jalan di Desanya mendapat perbaikan jalan, Minggu (6/8/2023).
" Katanya dulu tahun 2012 jalan akan di perbaiki namun baru kali ini mendapat perbaikan jalan",kata Rasino.
Begitu pula hal senada di ungkapkan warga Desa Mekarsari Baru yang lain, yaitu Suwarni mengatakan, perbaikan jalan yang dilakukan oleh Pemkab Tebo cukup bagus dibanding kemarin dan perubahannya sudah banyak," ucapnya.
Diakui Suwarni, kerusakan jalan yang di rasakan oleh warga Desa Mekarsari Baru tersebut sudah cukup lama, berkisar lebih dari 10 tahun.
" Terimakasih kepada bapak Bupati Tebo Aspan, setelah di perbaiki harapannya bisa cepat di aspal", pinta Suwarni penuh harap. (ARD)