TEBOJAMBI,DUASATU.NET- Penuhi undangan Penjabat Bupati Tebo H Aspan hadiri tasyakuran Khotmil Quran perdana dan peresmian TPQ A.P.I NU, di Jl Dewi Sartika Sarana Agung Kec Rimbo Bujang Kab Tebo, Minggu (17/9/2023).
Dalam kesempatan tersebut hadir Ketua TP PKK Hj Armayanti Aspan, didampingi sejumlah kepala Organisasi perangkat daerah (OPD) lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tebo, Camat Rimbo Bujang, Tokoh Ulama, Wali Santri dan lainnya.
Pj Bupati Aspan mengapresiasi dan penghargaan kepada pengurus yayasan Ponpes. Kegiatan ini merupakan salah satu tugas pemerintah untuk mencerdaskan kehidupan bangsa.
Pemkab Tebo mengucapkan terimakasih sudah membantu pemerintah dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa," ungkap Aspan.
Selain itu Aspan menyampaikan program yang telah dilakukan oleh Pemkab Tebo bersama DPRD dengan mengalokasikan program pembangunan untuk satu Pondok pesantren (Ponpes) di tahun 2022 sebesar Rp.100 juta yang saat ini sudah ada 7 Ponpes telah kami bantu.
" Untuk tahun 2023 ini telah disalurkan untuk 40 Ponpes, pada APBD perubahan ini telah di berikan untuk 2 Ponpes, total selama kami menjabat, Pemkab Tebo telah memberikan bantuan kepada 49 Ponpes dengan nilai Rp100 juta/Ponpes, selain itu Pemkab Tebo mensupport hari santri dengan dana Rp300 juta pada 2022 dan 2023,"pungkas Aspan. (ARD)