Bahas Penyerahan Sertipikat PTSL, DPRD Bersama Pemkab Tebo dan Warga Muara Tabir, RDP Diruang Banggar - Media Online : www.duasatu.net

Jumat, 22 Desember 2023

Bahas Penyerahan Sertipikat PTSL, DPRD Bersama Pemkab Tebo dan Warga Muara Tabir, RDP Diruang Banggar

RDP DPRD Tebo/foto: redaksi duasatu.net

TEBOJAMBI,DUASATU.NET- Pemkab Tebo dan DPRD bahas terkait persoalan penyerahan sertipikat pendaftaran tanah sistematis lengkap (PTSL) desa Tambun Arang Kecamatan Muara Tabir melalui rapat dengar pendapat (RDP) di ruang badan anggaran (Banggar), Jum'at (22/12/2023).

Tampak Kapolres Tebo AKBP I Wayan Arta Ariawan, kepala kantor BPN, beberapa kepala organisasi perangkat daerah (OPD) terkait, Camat Muara Tabir dan warga, sejumlah Kades dalam Kec Muara Tabir turut dalam RDP tersebut.

RDP dipimpin Ketua DPRD Tebo Mazlan di dampingi Wakil Ketua DPRD Syamsu Rizal dan Penjabat (Pj) Bupati Tebo, H Aspan.

" Diketahui sebelumnya bahwa berkaitan dengan penyerahan sertipikat PTSL yang bakal dilakukan ini adalah terkait adanya konflik dugaan penyerobotan tanah yang di laporkan oleh PT Andika Pratama Nusantara (PT APN) ke Polda Jambi.

" Selain itu RDP sebelumnya DPRD Tebo juga pernah mengundang PT APN pada Senin (16/11/2013) yang lalu namun perusahaan tersebut tidak hadir.

Pantauan media ini di ruang Banggar DPRD Tebo hingga berita ini dibuat RDP masih berlanjut. (ARD)

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda