Korban Terdampak Banjir di Kab Tebo Sementara Ini, 10.651 KK, Terjadi di 63 Desa 4 Kelurahan - Media Online : www.duasatu.net

Minggu, 07 Januari 2024

Korban Terdampak Banjir di Kab Tebo Sementara Ini, 10.651 KK, Terjadi di 63 Desa 4 Kelurahan

Pemkab Tebo saat akan salurkan bantuan korban banjir di Tebo Tengah belum lama ini/foto: redaksi duasatu.net

TEBOJAMBI,DUASATU.NET- 
Badan penanggulangan bencana daerah (BPBD) Kabupaten Tebo Provinsi Jambi kembali mengupdate jumlah data korban yang terdampak banjir di sembilan Kecamatan, Minggu (7/1/2024).

Hal ini di sampaikan oleh sekretaris BPBD Kab Tebo, A Roni bahwa update yang dilakukan posko utama tanggap darurat bencana, bahwa jumlah korban terdampak banjir saat ini mencapai 10.651 kepala keluarga (KK).

Roni menguraikan, korban terdampak banjir di sembilan Kecamatan tersebut adalah:

1. VII Koto  8 Desa 635 KK
2. VII Koto Ilir 5 Desa 530 KK
3. Tebo Ulu 12 Desa 1 Kelurahan 2889 KK
4. Serai Serumpun 4 Desa 361 KK
5. Sumay 8 Desa 1357 KK
6. Tebo Tengah 9 Desa 2 Kelurahan 1776 KK
7. Tengah Ilir 4 Desa 653 KK
8. Tebo Ilir 10 Desa 1 Kelurahan 2029 KK
9. Muara Tabir 3 Desa 421 KK 

Jumlah total wilayah yang terdampak banjir di Kab Tebo sebanyak 63 Desa 4 Kelurahan,"' ujar A Roni. (ARD)

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda