TEBOJAMBI,DUASATU.NET- Peristiwa kebakaran rumah panggung yang nyaris ludes terbakar milik M Zuhdi warga RT 01 Desa Teluk Rendah Ilir Kecamatan Tebo Ilir Kabupaten Tebo yang terjadi pada Kamis (25/1/2024) sekira pukul 11.15 Wib, ditaksir mengalami kerugian hingga puluhan juta rupiah.
Hal tersebut dijelaskan Kapolsek Tebo Ilir Iptu Winarno, bahwa kerugian yang di alami oleh korban mencapai puluhan juta dari barang-barang yang terbakar.
" Untuk jumlah kerugian diperkirakan kurang lebih Rp70 juta,"ungkap Kapolsek Tebo Ilir.
Kerugian lanjut Winarno, terdiri dari, 1 unit rumah panggung terbuat dari papan, 1 unit sepeda motor, 1 buah TV, 1 buah kulkas dan 1 buah chainsaw.
" Sedangkan penyebab terjadinya kebakaran diduga disebabkan oleh arus pendek listrik,"kata Winarno.
Diketahui bahwa peristiwa ini terjadi sekira pukul 11.15 Wib, pada saat terjadi kebakaran kondisi rumah dalam keadaan kosong tanpa penghuni.
Pada saat terjadi kebakaran pemilik rumah sedang pergi untuk mengambil buah duku. Pemilik rumah mengetahui kebakaran setelah diberitahu oleh saksi. (ARD)