Diprakarsai Mantan Pj Bupati Aspan, Pelayanan Desa Perintis Makmur Kec Rimbo Bujang Lebih Mudah - Media Online : www.duasatu.net

Jumat, 08 November 2024

Diprakarsai Mantan Pj Bupati Aspan, Pelayanan Desa Perintis Makmur Kec Rimbo Bujang Lebih Mudah


Kantor baru, desa Perintis Makmur Kec Rimbo Bujang/foto: redaksiduasatu


TEBOJAMBI,DUASATU.NET- Pemerintah desa (Pemdes) Perintis Makmur Kecamatan Rimbo bujang berterimakasih kepada pemerintah kabupaten (Pemkab) Tebo telah membantu masyarakat pemekaran desa sehingga pelayanan menjadi lebih mudah, dekat dan praktis," ujar Muktar, Kamis 7 November 2024.

Alhamdulillah ungkap Muktar, Kadus Perintis Makmur, kini sudah ada di bangun kantor desa yang digagas oleh pemerintah terdahulu yang di jabat H Aspan, dan sebagai masyarakat kami mengucapkan terimakasih kepada Pemkab Tebo.  

" Untuk saat ini kantor desa yang telah diprakarsai oleh H Aspan belum dapat di fungsikan karena belum ada serah terima dengan Pemdes, baru selesai lebih kurang dua mingguan," lanjutnya. 

Dampak dari pemekaran desa Perintis Makmur luar biasa, dulu kekantor desa jauh sekarang bisa jalan kaki sehingga mempercepat langkah kami untuk pelayanan,"ucap Kadus.

Pemekaran desa Perintis Makmur sudah cukup lama dari tahun 2016 sejak pemerintah sebelumnya hingga akhir jabatannya tidak ada titik terang hanya sebatas pendataan tapal batas saja.

" Ternyata di masa Pj Bupati Aspan, selama tiga bulan beliau mengurus kita sudah mendapat nomor registrasi desa tahun 2022 diresmikan di kantor Kec, dan penyerahan nomor registrasi desa dilakukan bersama Gubernur waktu itu, kami sekarang sudah mandiri," tutupnya.(ADP

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda